Mengatasi Sakit Tenggorokan Saat Hamil

Views

Penyebab sakit tenggorokan saat hamil terbilang beragam. Penting untuk mengetahui penyebab, cara mengatasi dan mencegah sakit tenggorokan untuk menghindari dan mengatasi rasa tidak nyaman yang ditimbulkan.

Penyebab Sakit Tenggorokan sakit Hamil

Sakit tenggorokan dapat disebabkan oleh beberapa hal berbeda, yakni:

  • Infeksi

Infeksi bakteri, virus maupun jamur pada tenggorokan merupakan penyebab utama terjadinya sakit tenggorokan saat hamil. Umumnya infeksi ini menyebabkan radang tenggorokan yang memicu sakit tenggorokan.

  • Naiknya asam lambung

Tingginya kadar hormon progesteron pada masa kehamilan bisa memicu kenaikan asam lambung. Naiknya asam lambung bisa memicu sakit tenggorokan pada ibu hamil.

  • Muntah

Muntah saat hamil dapat dipengaruhi oleh peningkatan kadar hormon yang memicu terjadinya morning sickness, dan pada kondisi yang lebih berat dapat terjadi muntah berlebihan selama kehamilan yang dikenal sebagai hiperemesis gravidarum. Muntah dapat menyebabkan tenggorokan terluka, sehingga menimbulkan sakit tenggorokan.

Selain itu, sering bersuara keras, berteriak, maupun luka tenggorokan akibat makanan (misalnya tulang ikan), juga dapat menyebabkan sakit tenggorokan saat hamil. Serangan asma pada ibu hamil juga mungkin memicu timbulnya sakit tenggorokan.

Gejala Sakit Tenggorokan

Gejala dari sakit tenggorokan terbilang beragam, berikut di antaranya:

  • Rasa tidak nyaman pada tenggorokan berupa sakit atau gatal
  • Leher terasa sakit saat ditekan atau pegang
  • Pilek, batuk dan bersin
  • Sakit kepala
  • Pegal-pegal
  • Kehilangan nafsu makan
  • Bau mulut
  • Demam
  • Lanjutannya disini ya

Comments

Signin Signup