Cara Diet Sehat Untuk Ibu Hamil

Views

Prinsip utama diet ibu hamil (bumil) sebenarnya bukan sekadar menurunkan berat badan atau membatasi kalori saja, melainkan mengacu pada perbaikan pola makan untuk memenuhi nutrisi yang dibutuhkan. Oleh karena itu, mari kenali diet ibu hamil seperti apa yang sebaiknya Bumil lakukan.

Setiap ibu hamil memiliki berat badan yang berbeda-beda, tergantung pada kondisi berat badan sebelum kehamilan. Hal ini kemudian akan menentukan target pertambahan berat badan dan pola makan yang dianjurkan selama hamil.

Berat Badan Ibu Hamil yang Disarankan Berdasarkan IMT

Sebelum mengenali tips diet ibu hamil, penting untuk Bumil pahami bahwa ada empat kelompok berat badan ibu hamil beserta target pertambahan berat badannya sesuai Body Mass Index atau Indeks Massa Tubuh (IMT).

Yang pertama adalah kelompok ibu hamil dengan berat badan kurang (IMT <18) yang perlu menambah berat badan sebesar 13-18 kg selama kehamilan. Kemudian kelompok ibu hamil dengan berat badan normal (IMT 18,5-24,9) yang perlu menambah berat badan sebanyak 11,5-18 kg.

Selanjutnya adalah kelompok ibu hamil dengan berat badan berlebih (IMT 25-29,9) yang cukup meningkatkan berat badan sebanyak 7-11,5 kg. Lalu yang terakhir, kelompok ibu hamil obesitas (IMT >30) yang disarankan untuk meningkatkan berat badan hanya sebanyak 5-9 kg selama kehamilan.

Mengingat adanya perbedaan target pertambahan berat badan yang diperlukan selama kehamilan, maka anjuran diet ibu hamil yang dianjurkan juga bisa berbeda-beda.

Ada yang perlu menambah jumlah asupan makanan, namun ada juga yang perlu membatasinya agar tidak berlebihan. Meski begitu, mencukupi asupan nutrisi yang dibutuhkan dalam kehamilan harus menjadi fokus utama dalam diet ibu hamil. Lanjutannya disini ya

Comments

Signin Signup