Manfaat Dan Kegunaan Vitamin B1

Views

Vitamin B1 atau tiamin adalah salah satu vitamin yang berguna dalam merubah karbohidrat menjadi energi untuk tubuh, terutama otak dan sistem saraf. Vitamin B1 dapat dijumpai dalam berbagai makanan, seperti sereal, daging sapi, kacang-kacangan, dan telur.

Kekurangan vitamin B1 bisa menyebabkan penyakit beriberi atau sindrom Wernicke-Korsakoff. Kekurangan vitamin B1 sendiri seringkali dialami oleh orang-orang yang kecanduan alkohol, rutin mengonsumsi obat furosemide, penderita HIV/AIDS, dan orang-orang yang menjalani operasi bariatrik, yaitu operasi pengecilan ukuran lambung untuk menurunkan berat badan. Jika asupan vitamin B1 tidak tercukupi dari makanan, dokter akan menyarankan konsumsi suplemen vitamin B1. Suplemen vitamin B1 tersedia dalam bentuk obat tunggal, gabungan dengan vitamin B lainnya, atau gabungan dengan vitamin dan mineral lainnya.

Angka Kecukupan Gizi

Angka kecukupan gizi (AKG) yang dianjurkan bervariasi berdasarkan usia, jenis kelamin, dan kondisi kesehatan masing-masing. Berikut ini merupakan AKG harian dari vitamin B1:

  • Usia 0-6 bulan: 0,2 mg.
  • Usia 7-12 bulan: 0,3 mg.
  • Usia 1-3 tahun: 0,5 mg.
  • Usia 4-8 tahun: 0,6 mg.
  • Usia 9-13 tahun: 0,9 mg.
  • Laki-laki usia 14 tahun ke atas: 1,2 mg.
  • Wanita usia 14-18 tahun: 1 mg.
  • Wanita usia 19 tahun ke atas: 1,1 mg.
  • Wanita hamil dan menyusui: 1,4 mg.

Comments

Signin Signup