Tips Mempersiapkan Dan Pendidikan Anak

Views

Sisihkan Pendapatan

Sisihkan sebagian pendapatan sebagai anggaran pendidikan buah hati sedini mungkin. Jangan pernah berpikir untuk menunda-menunda persiapan dana pendidikan anak. Sejatinya semakin lama kita memulai menyisihkan dana untuk pendidikan anak, semakin sulit nantinya untuk kita mendaftarkan anak ke sekolah karena faktor-faktor penghambat seperti semakin tingginya biaya masuk dan iuran bulanan sekolah.

Usahakan untuk sedini mungkin memulai menyisihkan pendapatan baik itu dari kita maupun pasangan. Ini jelas akan membantu meringankan beban biaya pendidikan anak ketika mereka mulai masuk sekolah. Misalkan kita mulai menabung untuk pendidikannya sejak anak usia 1 tahun, sehingga di usia 4 tahun ketika anak masuk TK, tidak terlalu berat dalam membayar biaya masuk dan iuran bulanan sekolah. Akan lebih baik lagi sedari kita dan pasangan belum merencanakan memiliki anak tapi sudah memiliki tabungan pendidikan. Semakin dini memulai menyisihkan pendapatan untuk tabungan terutama tabungan pendidikan, semakin tidak terbebani dengan biaya sekolah yang cukup tinggi.

Jumlah Anak

Bila kita merencanakan untuk memiliki anak lebih dari satu, pastikan kita bisa mengatur pembagian sisihan pendapatan itu secara adil untuk kebutuhan pendidikan setiap anak. Semakin banyak jumlah anak yang ingin kita miliki, semakin tinggi biaya yang harus kita persiapkan untuk menunjang kehidupan mereka dan pendidikan mereka nantinya. Perlu kita pertimbangkan lagi bahwa semakin tinggi level pendidikan maka kebutuhan sekolahnya pun akan semakin banyak dan mahal mulai dari kebutuhan biaya iuran sekolah, kebutuhan pendukung belajar, pembelian alat tulis, kegiatan praktikum, semuanya memerlukan biaya tambahan yang mungkin akan memberatkan kita bila tidak merencanakan penganggaran secara detil dan rapi.

Selengkapnya disini ya

Comments

Signin Signup