PELAJARAN YANG DIDAPAT DARI ANGKIE YUDISTIA | MUSLIMAH CREATIVE DAY 2

Views
Saat berkunjung ke Muslimah Creative Day hari kedua pembicara yang saya tunggu-tunggu ialah mba Angkie Yudistia. Saya sangat kagum dengan mba Angkie yang dapat menunjukkan bahwa siapapun bisa menggapai apa yang Ia impikan dan mba Angkie juga memberikan motivasi kepada banyak perempuan untuk tidak pernah takut menggapai impian dan keinginan kita. 

Dalam talkshow tersebut, Angkie memberikan motivasi bagaimana seorang disabilitas bisa tumbuh dan juga mandiri sama seperti orang lain tanpa harus dibeda-bedakan. Hal ini jugalah yang dilakukan oleh Ibu mba Angkie Yudistia yaitu, tetap memasukkannya ke sekolah biasa karena bagi sang ibu yang paling penting dimiliki oleh perempuan adalah pendidikan. Ia ingin Angkie mendapatkan pendidikan yang sama dan mendapatkan pendidikan yang setinggi mungkin.

Angkie juga mengajak bagi para penyandang disabilitas yang ada di Indonesia untuk mandiri, menjaga diri sendiri dan bisa memberikan Impact kepada lingkungan sekitar. Saat ini sayangnya kita masih berada pada lingkungan yang belum ramah disabilitas padahal mereka juga harus mendapatkan fasilitas yang setara dengan kita. Sebenarnya disabilitas juga memiliki kemampuan yang kalau di asah pasti akan berkembang dan bahkan memiliki kelebihan sendiri dibandingkan orang pada umumnya. 

Comments

Signin Signup