Sebuah Helly jenis BO 105 TNI Angkatan Laut berhasil landing di pelataran lapangan apel Guskamla Koarmada I di Batam (26/03). Helly ini akan di standby kan untuk mendukung kegiatan operasional Gugus Keamanan Laut Koarmada I.
Menurut Danguskamla I, Laksma TNI Yayan Sofiyan, S.T. menyampaikan bahwa dengan adanya Helly BO 105 BKO yang stand by di Guskamla Koarmada I. Maka keuntungan taktis yang didapatkan adalah kecepatan reaksi apabila sewaktu-waktu merespon dinamika daerah operasi karena tidak terganggu antrian penerbangan komersil di bandara umum, kemudian keamanan material Helly yang akan terjaga 24 jam oleh divisi jaga darat, serta terciptanya sinergitas dan kebersamaan antara Crews Helly dengan prajurit Guskamla Koarmada I. Baca Selengkapnya.https://kaksumiyati.blogspot.com/2020/03/first-touch-helly-bo-105-landing-di_26.html?m=1