Komandan Lanal Palembang Kolonel Laut (P) Saryanto beserta Perwira Staf menyambut KRI Teluk Lampung-540 yang akan melaksanakan dukungan Serpas Yonif Raider 200/BN Satgas Ops Pamtas RI-Malaysia di Dermaga Boom Baru, Palembang, Sabtu (9/5/2020).
Dalam penyambutan tersebut, Danlanal Palembang memimpin langsung pelaksanaan pencegahan penyebaran covid-19 sesuai protokol kesehatan terhadap KRI yang bersandar di wilayah kerja Lanal Palembang.
Seluruh ABK KRI Teluk Lampung-540 dilaksanakan pengecekan suhu tubuh dan rapid test oleh Tim Kesehatan dipimpin oleh Kepala Balai Kesehatan Lanal Palembang Lettu Laut (K) dr. Irwansyah. Dari hasil rapid test tersebut seluruh ABK KRI dinyatakan negatif terpapar virus covid-19. Selain itu, juga dilaksanakan sterilisasi terhadap KRI Teluk Lampung-540 dengan penyemprotan disinfektan guna menjamin keamanan saat melaksanakan tugas operasi.
Danlanal Palembang juga menghimbau kepada Komandan KRI Teluk Lampung-540 Letkol Laut (P) Edi Herdiana beserta seluruh ABK agar selama sandar di Palembang, ABK tidak diijinkan pesiar dan tetap berada di kapal, dan tetap bergiat di kapal serta menjaga imun tubuh.Baca Selengkapnya.https://kaksumiyati.blogspot.com/2020/05/kapal-masuk-palembang-harus-ikuti.html?m=1