Kolaborasi Traveloka dengan Bus Mania.

950 Views



Selain mengedukasi konsumen Traveloka, acara kali ini juga merupakan Kopdar
(kopi darat) para komunitas, mulai dari blogger, smart mom, birth community dan
ada beberapa lainnya. Menggandeng juga Komunitas Bus Mania untuk berbagi cerita
dan pengalaman mereka selaku pengguna Bus dan 
aktif dalam komunitas.



 



Zainal Arifin (Ketua Bus Mania, Nasional) dan Egika Agung Hananto
(Guru SMK) penggemar bus, staf it dan sosial media di komunitas bus mania.
Kenapa mereka bisa jatuh cinta dengan bus? Egi sendiri sedari kecil sudah
sering naik bus, senang menggambar bus, suka menceritakan tentang bus dan ia
sudah bergabungn dengan bus mania mulai dari tahun 2008, Mulai dari anggota
sampe pengurus daerah dan saat ini aktif di tingkat nasional.



 



Sementara Zainal yang berasal  dari
daerah Tasik yang juga Ketua Umum Nasional se Indonesia, menyatakan bahwa ia
suka dengan bis karena sudah ditanamkan sedari kecil kecintaan itu, selain itu naik
bus juga diuntungkan karena biayanya murah, relating terjangkau. 



 



Lalu Komunitas Bus Mania kegiatannya seperti apa? Banyak bro, mulai dari kopdaran,
KPK (kumpul pulang kerja), Liga Touring, naik bus yang berbeda dan hasil
akhirnya menceritakan pengalaman bis menjadi Caper (catatan perjalanan), ada
lagi Jambore Nasional, Jambore se-Indonesia, baksos, menurut mereka baksos
mereka unik, karena tidak hanya sekedar datang mengunjungi panti tetapi
mengajak anak yang tidak beruntung ( anak panti) naik bus dan
mengunjungi tempat rekreasi langsung.



 



Sementara itu Egika sendiri adalah pemenang dari
kompetisi Bus Tualang yang diadakan Traveloka, disana ia menceritakan menceritakan
pengalaman menggunakan bus mulai dari memesan tiket dari Traveloka hingga
melakukan perjalanan dengan bus itu sendiri. 


Comments

Signin Signup